Tips Bagaimana Agar Tetap Enjoy Bermain Chess Rush

Mungkin sebagian dari anda tentu mengenal Chess Rush, game bergenre Auto Battle dengan konsep mirip catur. Walau game tersebut selalu bersaing dengan game kekinian macam PUBG, Mobile Legend, Free Fire atau yang paling baru seperti Call of Duty Mobile hingga pesaing nya Auto Chess, tetapi Chess Rush tidak mau tinggal diam begitu saja. Game tersebut selalu menawarkan update-update agar terus menambah player.

Jika anda punya niatan untuk bermain game itu, maka tak ada salahnya untuk langsung memainkannya. Tetapi sebelum itu, kalian harus pelajari dahulu mekanisme nya. Mulai dari gameplay, susunan formasi, hero, item dan lain-lain (ingat, mekanisme Chess Rush dan Auto Chess itu serupa tapi tak sama).

Setelah anda sudah paham tentu ingin bisa menikmati game ini sepenuhnya, tetapi anda bingung bagaimana bisa enjoy dan tidak menjadi korban sekali main unistall. Nah berikut adalah tips bagaimana bisa enjoy dengan game Chess Rush (ini didasari oleh pengalaman saya) :

1. Berkreasi 

Inti dari game ini adalah bagaimana mengkreasikan berbagai macam hero kedalam satu papan catur. Mulai dari menggabungan ras hingga menggabungkan job (ambil contoh kalau menggabungkan ras seperti 2 undead, 2 elf, 4 furry. Dan jika bermain job seperti 3 assassin, 2 rider, 3 warriors). Tiap individu biasanya punya kombinasi tersendiri tergantung situasi dan kondisi saat game berlangsung. Selain itu, atur formasi di dalam papan catur juga harus diperhatikan, jika kamu masih bingung bagaimana membuat formasi yang bagus, ada fitur system formation yang dimana sangat membantu anda.

2. Jika kamu belum siap ranked, lawan AI dahulu 

Jika anda belum terlalu siap untuk ranked, tenang, anda bisa melawan AI dahulu untuk mempelajari formasi, kombo dan lain-lain. Bagaimana cara lawan AI ?, kamu ke costum match, pilih mode yang kamu mau mainkan (saran penulis coba bermain classic, turbo dan squad clash). Jika meihat ada logo gambar PC klik itu sampai batas maksimal.

3. Jangan nafsu

Bermain game ini juga perlu kesabaran yang cukup dikarenakan kalau anda tidak sabaran maka akan rugi hasilnya.

Itu tadi tips sederhana dari saya, semoga dengan tips singkat ini bisa menjadi manfaat yang berarti untuk kita semua.

Sekian dan terima kasih







Komentar

Postingan Populer